Home » , , » Axioo picopad 9 dan 9+ Harga 1 Jutaan

Axioo picopad 9 dan 9+ Harga 1 Jutaan

Axioo picopad 9 dan 9+ merupakan Tablet terbaru dari Axioo yang telah menggunakan Android 4.0 Ice Cream Sandwich menjanjikan akan mampu menjalankan aplikasi Android berat sekalipun. Kedua Tablet terbaru itu di banderol dengan harga 1 jutaan. Apa perbedaan dari kedua Tablet tersebut?

Untuk Axioo picopad 9 dipacu denga prosesor Allwinner A10 ARM Cortex-A8 dengan kecepatan 1,2GHz single-core, RAM 512MB, GPU Mali 400. Memori internal sebesar 8GB dan disediakan slot microSD untuk ekspansi ruang penyimpanan. Layarnya berukuran 9 inci beresolusi 800 x 480 piksel multi-touchscreen berjenis kapasitif

Untuk fitur lain dari Axioo picopad 9 antara lain kamera depan VGA, microUSB dengan dukungan USB On The Go, Wifi, serta disediakan port HDMI.

Sedangkan untuk Axioo picopad 9+ memiliki spesifiksi lebih tinggi di bagian RAMnya. Untuk prosesornya menggunakan Allwinner A10 ARM Cortex-A8 dengan kecepatan 1,2GHz didukung memori RAM 1GB serta grafis Mali 400.

Axioo picopad 9+ juga layarnya lebih besar sedikit dibandingkan dengan picopad 9 yakni berukuran 9,7 inci dengan resolusi 1024 x 768 piksel multi-touchscreen. Picopad 9+ ini dibekali memori internal sebesar 8Gb dan slot microSD maksimal 32GB.

Kamera picopad 9 berukuran 2MP dibagian belakang sedangkan pada kamera depan menggunakan VGA, Baterainya berkapasitas 6500mAh yang diklaim mampu bertahan selama 360 menit berjenis lithium-polymer. Sedangkan fitur yang lainnya masih sama dengan picopad 9.

Untuk harga Picopad 9 dibanderol Rp. 1.599.000, sedangkan harga tablet Picopad 9+ dengan harga Rp. 1.799.000. Dengan harga terjangkau tersebut mampukah Axioo bersaing dengan vendor lain?
(sumber:CHIP)
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Contact | About Us | Privacy policy
Copyright © 2013. Hp pilihan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger