Home » , » Hp Android Dibawah 1 Juta Dari K-Touch

Hp Android Dibawah 1 Juta Dari K-Touch

Palagio W619 merupakan ponsel Android terbaru dari K-Touch yang menggunakan layar sentuh dengan harga dibawah 1 juta dan merupakan Hp termurah di kelasnya. Ponsel ini berjalan dengan Android versi 2.3.6 Gingerbread.

Palagio W619 menggunakan Dual SIM On In, dimana SIM 1 sudah mendukung kecepatan data HSPA, sedangkan SIM 2 mendukung EDGE

Untuk spesifikasi K-Touch Palagio W619 antara lain prosesor berkecepatan 800Mhz dilengkapi GPU berjenis Adreno 200 yang memiliki sensor berupa Accelerometer dan Proximity. Untuk ROM dan RAM-nya sebesar sebesar 512 MB serta memory internalnya 115MB dan ditambah adanya slot memory external microSD yang mampu menyimpan data hingga 32GB.

Layar K-Touch Palagio W619 memiliki luas 3,5 inci dengan teknologi kapasitif multi beresolusi 480x320 HVGA. Sedangkan kamera yang ada pada ponsel ini berukuran 2MP dilengkapi perekam video berkualitas CIF (352x288 piksel), dan pemutar video (VGA 640x480 piksel).

Untuk konekvitasnya K-Touch Palagio W619 di lengkapi dengan Portable WiFi Hotspot, USB Tethering, GPS, Bluetooth 2.1 + EDR, serta MicroUSB 2.0.

Yang menjadikan K-Touch Palagio W619 lain daripada yang lain adalah ponsel ini sudah dilengkapi dengan 450.000 game dan aplikasi yang dapat diunduh dengan tarif yang murah bahkan gratis.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Contact | About Us | Privacy policy
Copyright © 2013. Hp pilihan - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger